Pangkalpinang (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Viktor T. Sihombing mengajak generasi mudah di Kepulauan Babel untuk meneladani semangat para pahlawan, dalam melanjutkan perjuangannya untuk membangun bangsa dan daerah ini.
"Peringatan Hari Pahlawan Ke-80 ini sebagai mengingat perjuangan dan jasa para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini," kata Viktor T. Sihombing usai memimpin Upacara di Taman Makan Pahlawan Pawitralaya Pangkalpinang, Senin.
Ia mengatakan Upacara Ziarah Taman Makam Pahlawan di Taman Makan Pahlawan Pawitralaya Pangkalpinang peringatan Hari Pahlawan Ke-80 sebagai wujud dalam mengingat jasa-jasa para pahlawan dalam memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia.
"Kegiatan ini sebagai penghormatan kepada para pahlawan dan menjadi pedoman kita semua, agar semangat perjuangan para pahlawan ini bisa menjadi contoh dan teladan bagi kita semua dalam membangun bangsa ini," ujarnya.
Menurut dia dengan meneladani semangat perjuangan para pahlawan ini, tentunya kedepannya akan banyak lagi pahlawan-pahlawan baru dari Kepulauan Babel ini sehingga daerah ini akan semakin maju.
"Para generasi muda ini tentunya harus melihat perjuangan para pahlawan ini," katanya.
Ia menyatakan perjuangan para pahlawan terdahulu berbeda dengan perjuangan generasi sekarang. Perjuangan generasi masa kini tidak lagi menggunakan senjata, tetapi melalui ilmu pengetahuan, empati dan pengabdian kepada bangsa.
"Generasi sekarang bisa mencontoh semangat perjuangan para pahlawan dengan meningkatkan kualitas diri, berkarya untuk bangsa dan nantinya mereka juga akan menjadi pahlawan dalam memajukan bangsa dan daerah ini," katanya.
