Sungailiat,Bangka (ANTARA) - Unit Produksi Laut Bangka (UPLB), PT. Timah, Bangka Belitung menyalurkan tiga ekor sapi kurban untuk membantu pemenuhan daging masyarakat di Kota Sungailiat pada perayaan Idul Adha 1441 Hijriah, melalui Bupati Bangka, Mulkan.
Wakil Kepala UPLB PT. Timah, Wijaya di Sungailiat, Selasa mengatakan, bantuan sosial berupa tiga ekor sapi kurban tersebut merupakan bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat terdampak langsung penambangan biji timah di laut.
"Sapi kurban yang disalurkan ke masyarakat dihimpun dari dana perusahaan dan mitra perusahaan yang melakukan aktivitas penambangan biji timah laut," jelasnya.
Dikatakan, penyaluran bantuan sapi kurban baik langsung ke masyarakat di wilayah penambangan maupun melalui pemerintah daerah dilakukan setiap tahunnya sejak belasan tahun lalu.
"Kami setiap tahunnya melakukan kegiatan bantuan serupa dengan jumlah berbeda atau disesuaikan dengan kemampuan perusahaan," katanya.
Sementara Bupati Bangka, Mulkan mengatakan, bantuan sapi kurban dari UPLB PT. Timah akan dipotong bersamaan dengan hewan kurban lainnya bantuan dari pihak swasta.
"Tercatat kurang lebih belasan ekor sapi yang akan dipotong pada perayaan lebaran Idul Adha dan daging yang terkumpul disalurkan ke masyarakat di Kota Sungailiat," jelasnya.