Tanjungpandan, Belitung (ANTARA) - Perum Bulog Kantor Cabang Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memperkuat stok beras sebanyak 1.250 ton guna menjaga ketersediaan beras di daerah itu menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.
"Kami melakukan penambahan stok beras dalam rangka menghadapi perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili," kata Asisten Manager Operasional Perum Bulog Cabang Belitung, Syahrial di Tanjung pandan, Senin.
Menurut dia, Perum Bulog Cabang Belitung melakukan penambahan stok beras sebanyak 1.250 ton guna menjaga ketersediaan beras di daerah itu menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.
"Kami memperkirakan kebutuhan beras selama perayaan Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili mengalami peningkatan," ujarnya.
Ia mengatakan, saat ini beras tersebut masih dalam perjalanan dari Jakarta menuju komplek pergudangan Perum Bulog Cabang Belitung.
"Saat ini masih dalam perjalanan dan memang kami siapkan penambahan stok ini di bulan Januari," katanya.
Ia menambahkan, saat ini stok beras yang dikuasai oleh Perum Bulog Cabang Belitung tersedia sebanyak 1.250 ton dan gula pasir sebanyak 12 ton.
"Dengan penambahan sebanyak 1.250 ton stok beras ini dipastikan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat," ujarnya.
Selain memenuhi kebutuhan beras menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili, penambahan stok beras ini juga dilakukan untuk menjaga ketersediaan beras menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah.
"Jadi sekaligus karena perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili dan Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah waktunya berdekatan," katanya.
Dikatakan, Bulog Belitung memastikan sampai saat ini stok beras cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah itu menjelang Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili dan Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah.
"Kami pastikan stok beras di Perum Bulog Cabang Belitung aman dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Belitung," ujarnya.