Mentok, Babel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berupaya meningkatkan pengelolaan keuangan sistem digital agar bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih efektif, efisien dan transparan.
"Hari ini kita melalui Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) melaksanakan pertemuan sebagai bentuk komitmen dalam mendukung percepatan transformasi digital di lingkungan pemerintahan dan layanan publik," kata Bupati Bangka Barat Sukirman di Mentok, Jumat.
Kegiatan yang berlangsung Jum'at pagi (2/5) bertempat di Ruang OR 1 Setda Bangka Barat dipimpin Bupati Sukirman, dan dihadiri oleh Asisten Sekretariat Daerah, Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Babel, Kepala Perbankan Pemegang RKUD Kabupaten Bangka Barat, Kepala PT. Pos Indonesia cabang Pangkalpinang, dan kepala organisasi perangkat daerah yang berkaitan dengan pengelolaan pajak dan retribusi.
Menurut Sukirman, pertemuan tersebut penting dilaksanakan karena digitalisasi sebagai instrumen utama dalam mendukung reformasi birokrasi perlu segera dilakukan secara menyeluruh.
Digitalisasi akan meningkatkan efisiensi pelayanan publik, dan memperkuat transparansi pengelolaan keuangan daerah.
"Melalui digitalisasi, kita dorong layanan publik yang cepat, akurat, dan dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat," ujarnya.
Bupati juga mengapresiasi dukungan Bank Indonesia dalam mendorong implementasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) melalui berbagai program pendampingan dan fasilitasi.
Untuk championship TP2DD 2025, "High Level Meeting" yang digelar hari ini merupakan salah satu variabel evaluasi kinerja pemerintah daerah.
Sesuai laporan hasil evaluasi TP2DD, Kabupaten Bangka Barat berhasil meraih peringkat tiga di Provinsi Babel dengan indeks ETPD sebesar 94,80 persen, jumlah ini meningkat dibanding semester satu tahun 2024 yakni dengan skor 91,05 persen.
Sukirman berharap usaha dan pengabdian yang trlah diperjuangkan selama ini bisa memberikan hasil positif dan memberikan manfaat untuk masyarakat.
"Dengan upaya yang sudah dijalankan kota berharap Pemkab Bangka Barat dapat meningkatkan prestasi yang sudah diraih untuk championship TP2DD 2025," katanya.
Pemerintah Bangka Barat tingkatkan pengelolaan keuangan digital
Jumat, 2 Mei 2025 18:55 WIB
