Tanjungpandan, Belitung (ANTARA) - Ribuan jemaat khusyuk mengikuti ibadah malam Natal di Gereja Katolik Regina Pacis Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (24/12) malam.
Pantauan Antara di lapangan tampak ribuan umat kristiani di daerah itu memenuhi isi ruangan gereja tersebut mulai dari dewasa dan juga anak-anak untuk mengikuti pelaksanaan ibadah malam Natal.
Adapun yang memimpin kegiatan ibadah malam Natal tersebut yakni Romo Gonzales, dengan mengusung tema Natal yakni Menjadi Sahabat Bagi Semua Orang" (Yohanes 15:14-15).
"Ibadah dimulai pada pukul 19:00 WIB dan akan selesai pada pukul 21:00 WIB," kata Sekretaris panitia perayaan Natal Gereja Regina Pacis Yohan Wijaya di Tanjung Pandan, Selasa.
Ia memperkirakan, sekitar 1.500 jemaat hadir dan mengikuti jalannya pelaksanaan ibadah malam natal di Gereja itu, sedangkan kapasitas Gereja dihari biasanya sekitar 800 jemaat.
"Kami panitia memperkirakan perayaan Natal tahun ini banyak yang pulang ke Belitung sehingga Kami mempersiapkan tenda tambahan dengan kursi-kursi tambahan," ujarnya.
Dikatakan dia, ibadah malam itu berjalan dengan aman dan lancar berkat pengaman baik oleh personel Kepolisian, TNI, serta relawan.
"Kami berterimakasih kepada pihak keamanan yang sudah bersusah payah, hujan-hujanan untuk menjaga agar perayaan Natal berjalan lancar," katanya.
Berita Terkait
Medan pertempoeran Semarang pada Hari Natal
25 Desember 2023 21:08
Situasi terkini Gaza, serangan Israel pada malam Natal bunuh 78 orang
25 Desember 2023 19:54
Satbrimob Batalyon B Polda Babel sterilisasi gereja di Belitung jelang Natal
24 Desember 2023 21:19
Forkompinda Babel tinjau keamanan gereja rayakan Natal
24 Desember 2023 21:15
100 personel gabungan amankan perayaan malam Natal di Belitung
24 Desember 2023 20:35
Keluarga besar Pele berkumpul di Rumah Sakit saat malam Natal
26 Desember 2022 09:19
Misa Malam Natal di Gereja Regina Pacis Tanjung Pandan berlangsung meriah
24 Desember 2022 22:15
Bupati Belitung pastikan ibadah Misa Malam Natal berjalan kondusif
24 Desember 2022 21:49