Pangkalpinang (ANTARA) - Rangkuman peristiwa di Bangka Belitung pada Rabu (19/3) yang menarik dibaca kembali, dari ASN Belitung diimbau tidak menerima parsel lebaran hingga Belitung Timur siapkan 18 ton daging lebaran,
Selain itu ada berita menarik lainnya, di antaranya:
1. ASN Belitung diimbau tidak menerima parsel lebaran
Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, diimbau tidak menerima parsel Idul Fitri 1446 Hijriah guna mencegah dan mengendalikan gratifikasi.
Berita selengkapnya klik di sini
2. Bangka Selatan jaga stabilitas harga dengan menggelar pangan murah
Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berupaya menjaga stabilitas harga bahan pangan di daerah itu dengan menggelar gerakan pangan murah di Pantai Laut Nek Aji Toboali, Rabu (19/3).
Berita selengkapnya klik di sini
3. Bupati Bangka Tengah kerahkan 400 ASN belanja serentak
Bupati Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Algafry Rahman mengerahkan sebanyak 400 Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berbelanja serentak dan membeli beragam menu berbuka puasa (takjil) di sekitar Bundaran Kota Koba.
Berita selengkapnya klik di sini
4. Pangkalpinang siapkan bank sampah di setiap kecamatan
Pemerintah Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan menyiapkan bank sampah di setiap kecamatan guna mengurangi volume sampah yang masuk tempat pembuangan akhir (TPA).
Berita selengkapnya klik di sini
5. Belitung Timur siapkan 18 ton daging lebaran
Pemerintah Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bekerja sama dengan Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Bulog) menyiapkan 18 ton daging sapi beku untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.
Berita selengkapnya klik di sini